Rutinitas dan kesibukan sehari-hari pasti tak jarang membuat diri jadi jemu, bosan bin boring, dan kehilangan semangat. Biasanya syndrome ini sering menyerang jomblo akut, pekerja kantoran stripping alias kejar deadline, mahasiswa yang skripsinya nggak kelar-kelar, dan wanita mendekati usia pohon natal (istilah untuk wanita 25th ke atas) yang sering ditanya kapan nikah (lho! curcol!). Tanda-tanda kena bored syndrome yaitu:
1. Lemah, letih, lesu, lemas, loyo, lungai (pokoknya nggak semangat melakukan aktivitas)
2. Jenuh sama kerjaan yang nggak ada habisnya
3. Sibuk setiap 2 menit *stalking* dan *kepo-ing* Timeline, Instagram, Path temen yang lagi liburan
4. Keki berat lihat temen yang lagi liburan
5. daaannn sering kebawa mimpi pergi liburan
Nah, kalau tanda-tanda itu sudah muncul maka WASPADALAHHH!! (Pesan Bang Napi!!)
Itu tandanya Anda butuh liburan alias travelling alias walking-walking (lha!)
Berhubung saya salah seorang yang sedang terserang Bored Syndrome maka teman sejati yang selalu kucari dan kunanti adalah TRAVELOKA. Buat yang belum tahu (rada kudet), Traveloka itu website untuk mencari dan memesan tiket pesawat dan hotel secara online dengan "harga jujur, bikin makmur". Lha apa pula maksudnya? Traveloka itu nggak ada niatan tersembunyi, jadi sedari awal sudah mencantumkan harga bayar yang fixed (udah termasuk pajak dan lain-lain, no addition fare!). Pokoknya, Traveloka adalah sahabat sejati para pecinta travelling termasuk SAYA :)
Sekedar informasi, hobi saya adalah travelling (penting banget ya!). Destinasi wisata favorit nggak muluk-muluk, di dalam negeri saja yang penting ada pantainya because I'm Beach Lover (efek kebanyakan nonton Baywatch *uhuk*). Alasan lain saya suka pantai karena saya lahir di Pangkal Pinang, surganya pantai! Buanyak banget pantai di Bangka ini. Tapi berhubung sudah belasan tahun saya pindah ke kota yang nggak ada pantainya jadi rasa kangen itu selalu ada.
Awal tahun 2014, Traveloka sudah membantu saya mendapat tiket murah untuk travelling ke salah satu kota dengan pantai-pantai eksotis. Saat melihat pasir pantai yang berkilauan dan bule-bule yang berseliweran, saya tak bisa menahan diri untuk tidak berfoto. Apalagi foto di pantai saat sunset itu adalah momen yang tak boleh terlewatkan untuk diabadikan.
Suasana eksotis bin romantis Jimbaran
Tahun 2014 sudah hampir berganti. Akhir tahun benar-benar momen yang pas untuk melepas penat. Andai saja saya bisa mewujudkan liburan akhir tahun yang indah. Destinasi impian yang selalu terbawa mimpi adalah Pulai Belitung, pulaunya Laskar Pelangi. Sejak membaca karya fenomenal Andera Hirata dan menonton filmnya, bayangan keindahan pantai dan karang di Belitung selalu terbayang.

Walau lahir dan besar di Bangka (Pangkal Pinang), saya belum pernah sekalipun ke Belitung padahal jaraknya tidak begitu jauh. Alhamdulillah setelah dicek di Traveloka ternyata ada rute Sriwijaya Air ke Pangkal Pinang, dari Pangkal Pinang bisa nyebrang ke Belitung naik feri. Dengan modus pulang kampung, ingin sekali rasanya mengajak keluarga (mama, papa, dan adik-adik) berlibur dan menikmati keindahan Bangka dan Belitung. Sekali naik pesawat, Bangka dan Belitung terkunjungi (hahaha).
Selain ingin melihat lokasi syuting film Laskar Pelangi, saya juga sangat ingin mengunjungi Pantai Tanjung Tinggi, Pantai Tanjung Kelayang, Pantai Penyabong, Pantai Burung Mandi, dan terutama Pulau Lengkoas. Pulau Lengkoas adalah sebuah pulau kecil di sekeliling Pulau Belitung dengan mercusuar delapan belas tingkat!! Di sekitar pulau banyak batuan besar dan unik. Pantai dengan pasir putih dan air yang jernih benar-benar cocok untuk snorkeling. Benar-benar tak sabar rasanya untuk segera menikmati keindahan Pulau Lengkoas ini :D


Sudah pasti selain wisata keindahan alam, wisata kuliner tak kalah penting. Makanan laut (seafood) pasti jadi sasaran pertama, mau juga nyobain Mie Belitung yang terkenal (Mie Atep). Yang pasti bakal dibawa sebagai oleh-oleh dari Bangka dan Belitung adalah makanan khas (kerupuk, getas, siput gunggung) dan hasil kerajinan tangan khas Belitung yang bisa dibeli di Galeri UMKM. Tapi ada juga souvenir yang personal buat sahabat yaitu bintang laut dan kerang pantai yang dicari sendiri (hehehe.. ini mah ekonomis alias pelit ya :p).
Buat menambah referensi, saya mencari itinerary wisata Bangka dan Belitung untuk 4 hari-3 malam
ITINERARY Bangka Belitung Tour (4D/3N)
HARI ke 1 :
Setibanya di Bandara Depati Amir
Pangkalpinang, Bangka, Anda langsung kami ajak untuk tour ke Kota Sungailiat.
Selama perjalanan ke Sungailiat, kita akan melewati Jembatan Baturusa,
Kelenteng China kuno dan komplek Pemda kab. Bangka.
Sampai di Sungailiat Anda akan menikmati
Pantai Tanjung Pesona, keindahan Pantai Parai Tenggiri, putihnya pasir Pantai
Matras, dan Pemandian air panas Pemali. Makan malam di local restaurant.
Selanjutnya kita akan ke hotel untuk check in.
HARI ke 2 :
Setelah santap pagi di hotel dan check out kita akan menuju Pangkalpinang untuk
berbelanja oleh–oleh makanan khas Bangka, mengunjungi galeri Batik Cual Ishadi,
Museum Timah Indonesia. Selanjutnya makan siang di restaurant seafood Pantai
Pasir Padi. Setelah santap siang dan menikmati keindahan pantai Pasir Padi,
kita akan mengunjungi kawasan agrowisata Bangka Botanical Garden. Sampai pada
waktunya Anda akan diantar ke pelabuhan untuk untuk menikmati pelayaran ke
pulau Belitung. Pelayaran ini memerlukan waktu sekitar 4-5 Jam.
Setibanya di Belitung,
Anda langsung disambut untuk kemudian diantar untuk dinner, dan check in hotel
untuk istirahat.
HARI ke 3:
Sarapan dan persiapan untuk perjalanan ke pulau-pulau; pulau Tanjung Kelayang,
ke pulau Gusong (pulau pasir) snorkeling, berenang, kemudian ke pulau Lengkuas,
dan pulau Burung. Makan siang, kemudian menjelajahi pulau Burung, berenang, dan
snorkeling. Selanjutnya kembali ke Tanjung Kelayang. Menikmati Sunset dari Tg
Pendam, makan malam, dan kembali ke Hotel untuk istirahat.
HARI ke 4:
Sarapan, Check out Hotel, city tour untuk belanja oleh-oleh dan souvenir khas
Belitung, Transfer out Bandara.
Sumber: http://bangkatour.com/bangka-belitung-tour/#sthash.4ZDp3bIy.dpuf
Bagaimana? Sudah siap untuk liburan??
Pantai dengan air yang jernih, karang yang perkasa, dan makanan laut lezat sering memanggil-manggil saya dalam mimpi. Akankah mimpi itu jadi nyata? TRAVELOKA bantulah saya mewujudkan impian. Terima kasih TRAVELOKA :)
Tulisan ini diikutsertakan untuk Kontes Blogging Berhadiah
#TiketGratisTraveloka




Tidak ada komentar:
Posting Komentar