Repost WRITING CONTEST - Surat untuk Stiletto Book
25 Januari 2015 | 23:10
Kategori : Berita
WRITING CONTEST - Surat untuk Stiletto Book
26 Januari – 16 Februari 2015

Dalam rangka perayaan ulang tahun Stiletto Book yang keempat, Stiletto Book mau mengadakan lagi Writing Contest dengan tema, “Surat untuk Stiletto Book”. Tujuannya adalah untuk mengetahui sejauh mana kedekatanmu dengan Stiletto Book. Sekaligus untuk menampung saran dan harapan dari pembaca semua demi kemajuan Stiletto Book di masa mendatang. 

KATEGORI LOMBA
Dalam lomba nulis ini, akan dibuka dua kategori, yaitu: Loyal readers dan Rookie readers
1. Kategori Loyal Readers
Peserta lomba paling tidak sudah KENAL dengan Stiletto Book. Jadi, tulisan bisa berupa apa saja yang berkaitan dengan Penerbit Stiletto Book. Misalnya, kamu bisa menceritakan kisahmu tentang:
- Awal kenal kamu dengan Stiletto Book, buku apa yang kamu baca dan kesanmu tentang buku itu serta penerbit Stiletto Book secara keseluruhan.
- Pengalamanmu kirim naskah ke Stiletto Book (entah itu ditolak atau diterbitkan). Ceritakan bagaimana perasaanmu ketika mendapat surat balasan dari Stiletto Book.
- Pengalamanmu mengikuti acara-acara yang diselenggarakan Stiletto Book.
- Bercerita tentang buku-buku Stiletto Book yang sudah kamu baca.
- Harapanmu untuk Stiletto Book ke depan.
- Dan lain-lain.
Semuanya bisa menjadi bahan tulisan suratmu untuk Stiletto Book. Kamu juga bisa menuliskan kesan-kesanmu pada penerbit ini dan masukan/saran/kritik agar Stiletto Book bisa terus berbenah. Apa aja deh, pokoknya suka-suka kalian mau nulis surat seperti apa ya.
2. Kategori Rookie Readers
Kategori ini dibuka untuk peserta lomba yang BELUM KENAL Stiletto Book sebelumnya. Belum pernah baca bukunya, atau belum tahu sama sekali apa itu Stiletto Book J. Lalu, apa isi suratnya? Kamu bisa tuliskan kenapa kamu pengin kenal dengan Stiletto Book dan sebutkan TIGA buku Stiletto Book yang pengin kamu baca beserta alasannya. Kamu bisa gali info tentang Stiletto Book di website ini: www.StilettoBook.com
SYARAT LOMBA:
- Panjang surat kurang lebih 600 kata (1,5 halamat A4)
- Surat ditulis di Blog pribadi atau Notes Facebook dengan judul “Surat untuk Stiletto Book”
- Dalam konten suratmu, tautkan link website Stiletto Book ya, www.StilettoBook.com.
- Pasang banner lomba di atas di bagian akhir surat kamu.
- Sertakan foto-foto sebagai nilai tambah. Foto koleksi bukumu, fotomu bersama salah satu buku Stiletto yang paling kamu suka, atau apa saja yang berkaitan dengan Stiletto Book. (Untuk kategori Rookie Readers, sertakan 3 foto cover buku yang pengin kamu baca ya).
- Peserta lomba harus follow Twitter @Stiletto_Book, follow Instagram @Stiletto_Book dan Like Fan Page Stiletto Book.
- Copy and paste link postinganmu di kotak komen postingan lomba ini.
- Setelah posting, twitkan dengan format: Blog Writing Contest: “Surat untuk @Stiletto_Book” > .... link blog-mu....
- Tuliskan nama lengkap, akun instagram, dan alamat email-mu di akhir surat.
HADIAH UNTUK PEMENANG
Akan dipilih 6 pemenang yang masing-masing mendapatkan

3 pemenang kategori LOYAL READERS akan mendapatkan:
- Paket buku berisi 3 buku Stiletto yang bebas kamu pilih.
- Merchandise Stiletto Book: notebook dan memobox
- Uang tunai 150.000
- Tas GENDHIS BAG untuk pemenang 1
- Tote bag STILETTO BOOK untuk pemenang 2 & 3
3 pemenang kategori ROOKIE READERS akan mendapatkan:
- Paket buku berisi 3 buku Stiletto Book yang sudah kamu pilih
- Blocknote dari KawanBuku
DEADLINE!
Posting suratmu maksimal tanggal 16 Februari 2015 pukul 23.59 WIB. Pemenang akan diumumkan di website Stiletto Book pada tanggal 20 Februari 2015.
Jadi, Stiletto tunggu surat kalian ya.
From Stiletto Book with Love,
Ayo ikutan teman-teman :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar